BATAM, RMNEWS.ID – Wisata rekreasi menjadi salah satu sektor pariwisata yang paling diminati wisatawan mancanegara (wisman) saat berkunjung ke Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).
Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Pariwisata (Dispar) Kepri, Guntur Sakti yang menjelaskan bahwa daya tarik utama wisata rekreasi di Kepri terletak pada keindahan bahari dengan pantai berpasir putih, air laut jernih, dan ekosistem lautnya yang kaya.
“Kepri memiliki banyak pulau dengan pesona wisata bahari yang luar biasa. Wisman tertarik dengan pantai-pantai eksotis serta keindahan bawah laut yang bisa dinikmati melalui aktivitas seperti snorkeling dan diving,”kata Guntur, Selasa (28/1/2025), dilansir dari Batampos.
Selain wisata rekreasi, terdapat sektor lain yang juga menjadi daya tarik bagi wisatawan, seperti wisata olahraga, wisata kesehatan, wisata belanja, dan hiburan.
Guntur menyampaikan bahwa wisata olahraga (sports tourism) di Kepri memiliki potensi yang besar dalam meningkatkan jumlah kunjungan dari wisatawan mancanegara.
Menurutnya, tren ini semakin populer pasca-pandemi COVID-19, terlihat dari banyaknya event olahraga bertaraf nasional maupun internasional yang diselenggarakan di Kepri.
“Wisata olahraga saat ini sedang diminati. Banyak event olahraga yang berhasil menarik perhatian wisatawan, baik dari dalam maupun luar negeri. Ini menjadi peluang besar bagi Kepri untuk terus mengembangkan sektor pariwisata berbasis olahraga,” ucapnya.
Selain wisata rekreasi dan olahraga, wisata sejarah dan budaya juga menjadi daya tarik utama bagi wisatawan mancanegara saat berkunjung ke Kepulauan Riau (Kepri). Keberagaman budaya serta peninggalan sejarah di wilayah ini memberikan pengalaman unik yang memperkaya perjalanan para wisatawan.
Editor : Adhya
Sumber : Batampos