LANGKAT, RMNEWS.ID- Pj. Bupati Langkat H. M. Faisal Hasrimy AP, M.AP, melalui Asisten Ekbang H. Sukhyar Mulyamin, S.Sos, M.Si, secara resmi membuka Kejuaraan Pencak Silat Indonesia Kabupaten Langkat yang diadakan di Gedung Kwarcab Pramuka Langkat pada Rabu pagi (31/07/2024).
Dalam sambutannya, Sukhyar Mulyamin menyampaikan pesan dari Pj Bupati Langkat mengenai pentingnya menjaga dan melestarikan pencak silat sebagai budaya asli Indonesia. “Hari ini kita dapat bersilaturahmi dalam kegiatan ini, pencak silat merupakan budaya asli negara Indonesia maka sudah selayaknya harus kita jaga dan lestarikan sepanjang masa. Pelaksanaan kejuaraan pencak silat mempunyai nilai tambah tersendiri, dimana tidak hanya mengajarkan teknik gerakan namun lebih daripada itu terdapat pembelajaran dalam pengendalian diri,” ujarnya.
Event kejuaraan pencak silat ini, menurutnya, sangat penting bagi para atlet untuk mengasah bakat dan kemampuan, serta diharapkan bisa mengharumkan nama baik Kabupaten Langkat. “Event kejuaraan pencak yang digelar ini menjadi sangat penting bagi para atlet sebagai ajang untuk menampilkan bakat serta mengasah kemampuan yang diharapkan bisa mengharumkan nama baik Kabupaten Langkat,” tambahnya.
Sukhyar Mulyamin juga memberikan arahan kepada panitia agar selalu memperhatikan sisi keamanan para peserta untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan selama pertandingan berlangsung.
Ketua KONI Kabupaten Langkat, H. Syah Afandin, SH, yang diwakili oleh Sekretaris KONI Kabupaten Langkat, H. Hadi Ilham, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan mencari prestasi di tingkat kabupaten. “Kalau kegiatan tahun ini berjalan sukses, tahun depan akan dilaksanakan lagi. Mari sama-sama raih prestasi dan mencari bibit untuk PON tahun depan,” ujarnya.
Acara tersebut turut dihadiri oleh Ketua IPSI Kabupaten Langkat, H. Bahadur Marahimin, ST, beserta rombongan, Kapolres Kabupaten Langkat, Ipda M. Situmorang, beserta rombongan, Koramil Stabat, Kadispora Langkat yang diwakili oleh Taufik, perwakilan dari Pengadilan Negeri, Suhendra, camat, serta wasit, juri, panitia, dan peserta.
Laporan : Supriyadi Wartawan RMNEWS.ID Kab. Langkat
Sumber: Diskominfo Kab. Langkat