Bintan – Terhitung sejak dikukuhkan (26/9) lalu, Drs. Buralimar, M.Si resmi menjabat sebagai Pjs Bupati Bintan hingga (5/12/2020) atau terhitung 71 hari. Buralimar menyebut, 71 hari pengabdian untuk Bintan.
Banyak hikmah, pengalaman, suka dan duka. Indah kalau diceritakan. Bintan ini sesuatu, Bintan ini punya semua” ujar Buralimar saat Ramah Tamah Akhir Jabatan bersama FKPD dan OPD Bintan, Jum’at (4/12) di Aula Kantor Bupati Bintan.
Diceritakannya bahwa banyak hal-hal baru yang membuatnya berdecak kagum dengan potensi yang ada di Bintan. Baik di sektor industri, budaya, terutama pariwisata.
Banyak tempat saya kunjungi, banyak tokoh saya jumpai, luar biasa Bintan ini. Pertahankan, kembangkan. Bintan bisa bersaing bahkan lebih maju dari daerah lain” tegasnya.
Mengkahiri sambutannya, Buralimar menghaturkan sepuluh jari memohon maaf jika terdapat kekhilafan baik tutur kata maupun tingkah laku yang kurang berkenan.
Jika ada salah buat salah bicara, saya haturkan permohonan maaf. Jabatan berakhir, tapi silahturahmi takkan berakhir. Akhirnya, saya minta diri dan mohon pamit. Sukses selalu untuk Bintan” tutupnya.
(MC Bintan)
Discussion about this post